Masa depan adalah milik para generasi muda khususnya pemuda pemudi. Sekarang ini bukan zamannya anak muda diam bungkam sementara melihat generasi pendahulunya melakukan kegiatan apa yang seharusnya bisa dilakukan yang muda.
Sukses di waktu muda, memang menjadi impian orang. Tak ada faktor kebetulan semuanya direncanakan melalui proses sampai menjadi tujuan akhir yaitu sukses di usia muda.
Namun, merencanakan keberhasilan sama dengan berhasil merencanakan. Namun apa yang direncanakan tidak akan berhasil jika tidak ada usaha untuk mewujudukan hal tesebut. Rahasia-rahasia tersebut dapat di lihat di bawah ini :
1. DO what you love & LOVE what you do
Jika menginginkan hasil yang terbaik kerjakanlah apa yang kamu cintai. Hal inilah yang disebut dengan Passion. Dengan adanya passion akan memberikan energi positif dan berbuat lebih sehingga tidak akan berhenti karena ada rintangan. Passion yang ada di dalam diri adalah pegangan untuk menuju arah benar yaitu kesuksesan.
Apabila Anda berhasil merencanakan keberhasilan sama aja dengan berhasil merencanakan masa depan. Kesuksesan tergantung dari Anda masing-masing. Oleh karena itu, pilihlah apa yang dicintai untuk dilakukan namun cintailah apa yang dilakukan.
2. Bring Solution, Not Problems
Jika diantara kita ditanya mana yang paling suka diantara yang memberi masalah dan memberi solusi. Tentu jawabnya adalah mereka yang dapat memberikan solusi. Oleh karena itu, jadilah orang yang dapat memberikan solusi terhadap permasalahan bukan menjadi orang yang membuat masalah untuk dicari solusinya.
Dengan adanya pandangan ini, Anda akan menjadi lebih kritis dan kreatif menganalisis permasalahan untuk mencari solusi, kinerja semakin meningkat dan dapat menghemat waktu untuk mencari solusi suatu permasalahan.
3. SHARE & RECEIVE
Dalam kehidupan kita kadang tidak terlepas dari berbagi kepada orang lain. Maka setidaknya kamu berbagi sesuatu dengan orang lain. Jika tidak bisa berbagi secara finansial, bagilah ilmu-ilmu yang telah didapat kepada orang lain agar orang lain menjadi pintar. Jadilah orang yang lebih pintar diantara orang-orang pintar, jangan jadi orang pintar diantara orang-orang bodoh. Tanpa disadari semakin banyak sesuatu yang dibagi, maka semakin banyak yang didapatkan.
3 Resep ini adalah 3 diantara 30 rahasia sukses yang terdapat di dalam Buku "30 Values of A Leader to Become Young On Top". Saatnya kita mulai beraksi. UP TO YOU, DO IT.
"Kesalahan Terbesar yang dilakukan orang-orang adalah tidak melakukan apa-apa" - Maxwell
Add a comment